Selasa, 15 Maret 2011

PPP Minta SBY Pimpin Rapat Setgab Selesaikan Masalah Komunikasi

Jakarta - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) mengakui ada masalah komunikasi di Sekretariat Gabungan (Setgab) Koalisi. Karena itu, usulan agar Presiden SBY memimpin langsung rapat setgab perlu dipertimbangkan.

"Saya setuju karena beliau kan ketua Setgab," kata Ketum PPP Suryadharma Ali saat ditanya tentang usulan agar SBY memimpin rapat Setgab.

Suryadharma menyampaikan hal ini usai pembukaan acara Mukernas PKB di Balai Kartini, Jl Gatot Subroto, Jakarta, Selasa (15/3/2011).

Menurut Suryadharma, komunikasi antar partai di Setgab harus ditingkatkan pada orang-orang yang memiliki posisi penting. Selama ini, dia menilai sering terjadi multitafsir terhadap hasil rapat.

"Yang saya tangkap di anggota setgab itu adanya kebingungan karena angket pajak, pertama digagas Demokrat sendiri. Ibarat mobil dipacu kencang tiba-tiba berbalik ini yang membuat kebingungan sendiri, ya sudah yang terlanjur kencang ya udah nggak bisa balik lagi ada yang seperti itu," jelasnya.

Bagaimana dengan kepemimpinan Ketua harian Setgab Aburizal Bakrie? "Pokoknya kita tenang-tenang saja, saya melihat tidak ada masalah. Kalau mau diganti bukan urusan saya," jawabnya.

Sumber : www.detiknews.com